Driver Yang Harus Diinstall Setelah Install Ulang Windows

Adh Blog, yang pertama kali kalian lihat saat setelah install windows pada laptop mestinya tampilannya agak bebeda dan kinerja laptop juga sangat berbeda, kenapa? karena driver laptop kalian belum diinstall, jadi kali ini kit akan memberikan informasi kepada kalian driver apa saja yang wajib diistall setelah install ulang windwos di laptop maupun pc.
Assalamu'alaikum Wr Wb

Adh Blog - Pernah gak sih waktu kalian setelah install ulang windows ngerasa kalau tampilannya aneh, iconnya jadi besar besar, kecerahannya tidak bisa diatur dan audio maupun touchpad laptop kalian tidak berfungsi. Nah kemungkinan jika terjadi seperti itu maka solusinya install drivernya sob, jadi kali ini Adh Blog akan memberikan informasi kepada kalian apa saja Driver Yang Harus Diinstall Setelah Install Ulang Windows.


Baca Juga : Cara Install Windows 7 dengan Flashdisk (Lengkap Disertai Gambar).

Driver laptop terkadang sangat pentig bagi laptop kita, jikalau laptop kita tanpa driver bisa membuat kita jadi tidak nyaman untuk dipakai, jadi bagi sobat yang habis install ulang windows maka wajib install driver. Dari pada kalian penasaran langsung saja simak artikel kali ini ya sob :

1. Driver VGA

Driver VGA merupakan driver yang sangat berpengaruh pada tampilan laptop kita, jika kita tidak menginstall driver ini maka kita tidak bisa merubah kecerahan pada laptop kita. VGA singkatan dari Video Graphics Adapter. VGA merupakan hardware yang bervungsi merubah sinyal digital dari komputer menjadi tampilan grafik, jadi semua yang dapat ditampilan dimonitor itu adalah hasil kerja dari VGA.<

2. Driver Audio

Yang berikutnya adalah Driver Audio. Dengan adanya driver audio ini laptop kita bisa menjadi mengeluarkan suara saat kita mendengarkan musik maupun saat menonton video. Sebenarnya laptop kita masih bisa mengeluarkan audio jika kita tidak menginstall driver audiionya, tetapi terkadang suara yang dikeluarkan pada speaker laptop tidak sekeras setelah diupdate.

3. Driver Touchpad

Driver Touchpad ini berfungsi agar touchpad pada laptop kita berfungsi dengan norma, terkadang saat setelah install windows, taouchpad pada laptop kita tidak berfungsi atau tidak bisa berfungsi dengan normal seperti sebelumnya.

4. Driver LAN

Driver LAN berfungsi untuk jaringan yang dapat disambungkan melalui kabel LAN. Kepanjangan LAN adalah Local Area Network.

5. Driver WiFi

Driver WiFi ini sangat bermanfaat bagi laptop kita, tanpa wifi kita tidak akan mudah untuk tersambung keinternet. dengan adanya driver ini maka kita akan mudah tersambung keinternet dengan wifi. Jadi jangan sampai kelewatan ya sob untuk menginstall driver WiFi.

6. Driver Bluetooth

Driver Bluetooth fungsinya sama seperti bluetooth dilaptop kita, jadi kita dapat menghubungkan perangkat kita dengan perangkat komunikasi yang lainnya melalui bluetooth. Tetapi beberapa laptop ada juga yang tidak ada perangkat bluetoothnya ya sob.

7. Driver Chipset

Driver Chipset sangatlah dibutuhkan dari pada driver-driver diatas, mengapa? karena driver ini berfungsi untuk mengatur kerja atau mengatur aliran data yang berasal dari komponen satu ke komponen lainnya pada motherboard, sehingga komputer atau laptop kita dapat bekerja dengan baik.

Baca juga : 3 Cara Melihat Spesifikasi Laptop dan PC, Termudah

Nah itulah Driver Yang Harus Diinstall Setelah Install Ulang Windows pada laptop kalian, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk dishare ya sob.

Wassalamu'alaikum Wr Wb
“Sebaik-baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia (yang lain)”

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan pesan jika Anda punya saran, kritik, atau pertanyaan seputar topik pembahasan.

Catatan : Jangan spam,dan harap gunakan sebaik-baiknya dan sebijak mungkin form ini. Terima kasih untuk kerja samanya. (By Admin)
© Adh Blog. All rights reserved. Developed by Jago Desain